Hal ini diungkapkan oleh Plt. Kepala BKPSDM Kabupaten Rejang Lebong, Budi Afrian, ST., melalui Kepala Bidang Pengembangan SDM, Dheny Rizkiansyah, Rabu (23/4).
Pengumuman jadwal seleksi kompetensi PPPK tahap II tersebut dikeluarkan berdasarkan Surat Pengumuman Nomor : 810/33/Pansel-ASN/2025.
"Seleksi Kompetensi dilaksanakan dengan menggunakan Computer Assisted Test
(CAT). Atau peserta dapat langsung mengunjungi halaman https://bit.ly/Pengumumanseleksikompetensipppktahap2rl," jelasnya.
Sejauh ini, sambungnya, PPPK Pemkab RL telah di ikuti oleh 1.500 peserta yang terbagi menjadi dua tahap yakni Tahap I dan Tahap II.
"Adapun rinciannya yakni Tahap I diikuti oleh 669 tenaga teknis - 318 Guru dan 156 untuk formasi Kesehatan dengan total 1.143 peserta. Kemudian di Tahap II di ikuti oleh 181 Teknis - 67 Guru dan 109 tenaga Kesehatan dengan total 357 peserta. Jika tahap 1 dan 2 digabungkan maka akan genap 1.500 peserta," tegasnya. [Ifan/adv]
0 Komentar