Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Paslon Bupati Bengkulu Tengah Rachmat-Tarmizi, Janjikan Pinjaman Tanpa Bunga untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Bens Indonesia, Bengkulu Tengah - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah nomor urut 01, Rachmat Riyanto dan Tarmizi, menyatakan komitmen mereka untuk memberikan pinjaman modal bagi masyarakat jika terpilih pada Pilkada 27 November 2024.

Program ini menyasar para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), khususnya ibu-ibu yang sedang merintis atau mengembangkan usaha. 

Menurut Rachmat, tujuan dari pinjaman ini bukan sekadar bantuan finansial, tetapi juga langkah pemberdayaan untuk meningkatkan taraf hidup dan kemandirian ekonomi masyarakat.

"Pemerintah ingin mensejahterakan masyarakat, bukan membebani masyarakat," tegas Rachmat dalam debat terbuka kedua yang diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Tengah pada Senin malam, 11 November 2024, di salah satu hotel ternama di Kota Bengkulu.

Debat yang mengusung tema “Aksesibilitas, Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Pelayanan Publik yang Responsif” ini turut menghadirkan pasangan calon lain, yaitu Evi Susanti-Rico Zaryan (nomor urut 02) dan Sri Budiman-Septi Peryadi (nomor urut 03). 

Ketua KPU Bengkulu Tengah, Meiky Helmansyah, menjelaskan bahwa debat ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada setiap paslon memaparkan visi dan misi mereka, sehingga masyarakat dapat menentukan pilihan politiknya dengan lebih bijak. 

Rachmat-Tarmizi berharap, program pinjaman UMKM ini akan menjadi fondasi ekonomi yang kuat dan inklusif, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan dukungan untuk membangun usaha dan meningkatkan kesejahteraan mereka di Bengkulu Tengah. [Hsn]

Posting Komentar

0 Komentar