Acara yang digelar di salah satu hotel kawasan pantai panjang pada Senin (21/10/24) ini dihadiri oleh Wartawan dari berbagai media, termasuk media cetak, elektronik, dan online yang bertugas di Bengkulu. Selain itu, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan pengurus PWI pusat, Zacky Antoni, juga turut hadir.
Sosialisasi ini menghadirkan DR. Qolbi Khoiri, Dosen UINFAS Bengkulu, sebagai narasumber utama.
Dalam paparannya, Qolbi menegaskan pentingnya peran media dalam menyampaikan informasi yang akurat, khususnya dalam konteks pemilihan kepala daerah. Media berperan sebagai penjaga demokrasi, sekaligus memastikan informasi yang disampaikan kepada masyarakat benar dan terpercaya.
"Media juga berperan dalam mengawasi praktik money politik, agar pemilih tidak terpengaruh oleh hal-hal yang dapat merusak masa depan daerah," ujarnya.
Ketua PWI Bengkulu, Marshal Abadi, menekankan bahwa dalam kondisi Pilgub, Pilwakot, dan Pilbup, Wartawan harus berhati-hati dalam menyampaikan berita.
"Peran media sangat penting, dan Wartawan harus memastikan berita yang disampaikan benar, agar tidak menyesatkan masyarakat," kata Marshal.
Acara ini bertujuan meningkatkan pemahaman Wartawan mengenai pentingnya menjaga integritas dan kualitas informasi selama pelaksanaan Pilkada 2024, serta berkontribusi dalam menjaga demokrasi yang sehat dan transparan. [Hsn]
0 Komentar