Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Tutup TMMD 121, Pangdam Kasuari Minta Prajuritnya Jadikan Momen Ini Bagian Dari Solusi dan Pendorong Bagi Masyarakat

Bens Indonesia, Manokwari – Jadikanlah momen kegiatan TMMD ini sebagai pelajaran dan pengalaman tentang bagaimana menjadikan diri kita sebagai bagian dari solusi dan pendorong motivasi bagi rakyat, karena TNI lahir dari rakyat dan mengabdi untuk rakyat.

Hal ini disampaikan Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen. TNI. Haryanto, S.Ip., M.Tr.(Han)., dalam amanatnya saat penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Tahun 2024, yang dilaksanakan selama kurun waktu satu bulan lamannya oleh Kodim 1801/Manokwari, di Kampung Kwau, Distrik Makwam, Manokwari, Papua Barat, pada Kamis (22/8/2024).

Pelaksanaan TMMD ke-121 ini di tujukan untuk melestarikan tradisi kemanunggalan TNI dan Rakyat yang harus selalu solid menghadapi dinamika permasalahan di tengah masyarakat, dimana pada akhirnya program ini membantu Pemerintah dalam mengakselerasi pembangunan.

Sejalan dengan tema ”Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”, ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bergandengan tangan, bahu membahu dan saling bekerja sama dalam menuntaskan segala permasalahan kemasyarakatan.

”Perlu kita ketahui bahwa, TMMD merupakan Operasi Bakti yang dilaksanakan secara terpadu dan lintas sektoral bersama lembaga Pemerintah Non Kementrian, TNI AL, TNI AU, Polri serta seluruh komponen masyarakat sebagai upaya dukungan percepatan pembangunan di wilayah Kampung Kwau, Distrik Makwam, Kabupaten Manokwari”.

”Saya berharap, kegiatan fisik maupun nonfisik yang dilaksanakan TNI bersama lintas elemen ini, mampu memberi dampak positif bagi masyarakat. TNI selalu peduli dan terus berjuang untuk meningkatkan peradaban hidup masyarakat yang lebih baik. Untuk itu, saya mengajak seluruh  warga masyarakat untuk bersama-sama merawat dan menjaga infrastruktur yang sudah ada agar dapat digunakan dalam  jangka waktu yang lama,” kata Pangdam.

Kegiatan yang diresmikan sejak tanggal 24/7/2024 ini, telah seratus persen menuntaskan kegiatan sasaran fisik meliputi pembangunan 5 unit rumah tipe “42”, 2 unit pembangunan Gapura, pembuatan jalan sepanjang 400 meter dan pembukaan Lahan Kopi seluas 2 Hektar. Sedangkan non fisik meliputi penyuluhan Wasbang, Kesehatan, Penyuluhan Pertanian, Kamtibmas dan stunting. Adapun kegiatan tambahannya yaitu Pembuatan Lapangan Volli, Pembuatan Rumah Baca dan 3 titik.Sumur Bor.

Pelaksanaan TMMD 121 ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan tokoh masyarakat setempat. Mereka menyatakan bahwa kehadiran TNI dalam program ini telah memberikan semangat baru dan harapan bagi masyarakat, terutama dalam mempercepat pembangunan di wilayah yang selama ini sulit dijangkau. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, TMMD 121 diharapkan menjadi contoh nyata bagaimana TNI dan masyarakat dapat bersatu padu dalam membangun Bangsa dan Negara.

Pemberian sejumlah bingkisan oleh Pangdam beserta rombongan kepada masyarakat dan anak-anak mewarnai jalannya acara ini sehingga lebih meriah.

Ikut dalam kegiatan ini, Irdam, Kapoksahli Pangdam, para pejabat Kodam, Dandim 1801/Manokwari, Kafasharkan TNI AL, Kapolresta Manokwari, para Tokoh Adat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di wilayah Kabupaten Manokwari dan Ketua Persit KCK Daerah XVIII/Kasuari beserta pengurus. [Pendam XVIII/Ksr]

Posting Komentar

0 Komentar