Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Yayasan Pelita Bangsa Kota Bengkulu Melepas 128 Peserta Didik Paket A, B, dan C

Bens Indonesia, Bengkulu - Yayasan Pelita Bangsa Kota Bengkulu menggelar acara pelepasan bagi 128 peserta didik paket A, B, dan C pada hari Minggu, 14 Juli 2024. Acara yang dilangsungkan di salah satu hotel di kawasan Pantai Panjang ini turut dihadiri oleh Gunawan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bengkulu, serta Minarni, Kabid Paud dan Usia Dini (PAUDINI).

Gunawan, dalam sambutannya, mengapresiasi prestasi yang telah diraih oleh para peserta didik serta mengimbau mereka untuk terus mengembangkan potensi dan menjunjung tinggi nilai-nilai pendidikan.

"Atas nama Pemerintah Kota Bengkulu, saya mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Pelita Bangsa yang telah berperan besar dalam memberikan kesempatan kepada putra-putri daerah yang telah putus sekolah untuk kembali belajar melalui pendidikan non formal atau program paket," ujarnya.

Beliau juga menambahkan, "Kepada lulusan paket, tidak perlu merasa minder karena lulusan paket sudah diakui secara resmi oleh pemerintah dan memungkinkan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi."

Dahlia Tambajong, selaku Ketua Yayasan Pelita Bangsa menyampaikan, bahwa yayasan tersebut telah berhasil mengantarkan banyak peserta didik dari berbagai kabupaten dan kota di Bengkulu meraih kelulusan. "Kami yakin para lulusan paket kesetaraan ini dapat bersaing dengan lulusan lainnya, meskipun proses pembelajarannya sebagian besar dilakukan secara online," katanya.

Salah satu peserta didik paket B, Sanam (58 tahun) dari Kabupaten Mukomuko, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan belajar yang diberikan meskipun usianya sudah lanjut. "Meskipun sudah cukup tua, saya tetap semangat untuk belajar, dan saya siap untuk di uji dengan lulusan sekolah lain," ucapnya dengan penuh semangat. [Hsn]

Posting Komentar

0 Komentar