Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Pemudik Asal Medan Apresiasi Pelayanan Polri di Posyan Karang Jaya

Ipda. Susarto, saat bersama Pemudik asal Medan. 
Bens Indonesia, Muratara - Senin (8/4/2024) malam, Hendri (34) yang merupakan Pemudik asal Medan langsung merasakan pelayanan yang diberikan Anggota Polri di Pos Pelayanan (Posyan) Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara. 

Hendri mengaku, tak hanya mendapat pelayanan yang ramah dari Anggota Polri yang bertugas di Posyan Karang Jaya. Hendri juga bahkan disuguhkan makanan dan minuman secara gratis, saat beristirahat di Posyan Karang Jaya tersebut. 

"Selamat malam, kami Pemudik asal Medan. Terimakasih telah dilayani di Posyan Karang Jaya, serta diberikan makan dan minum gratis. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih pak Polisi Polres Musi Rawas Utara," ungkap Hendri, Senin (8/4/2024). 

Pada malam tersebut (8/4), Anggota Polri yang bertugas di Pos Pelayanan Karang Jaya yaitu Ipda. Susarto, selaku Perwira Pengendali (Padal) bersama 4 Anggota Polri dari Polres Musi Rawas Utara serta Personel TNI, dibantu Satpol PP, Petugas Dishub dan Nakes. 

"Alhamdulillah, Pemudik asal Medan tadi singgah ke Pos Pelayanan Karang Jaya karena kelelahan. Jadi, beliau kita layani dengan baik, kita suguhkan makanan dan minuman secara gratis, serta kita juga siapkan tempat tidur khusus untuk pemudik yang ingin istirahat melepas kantuk," papar Ipda. Susarto. 

Ia pun menghimbau, kepada para Pemudik untuk tidak segan-segan singgah di Pos-Pos pelayanan yang telah disiapkan. "Jangan berkendara saat lelah, dan mengantuk. Karena itu sangat membahayakan keselamatan. Manfaatkan Pos-Pos pelayanan yang telah kami siapkan untuk beristirahat, agar berkendara lebih nyaman," pungkas Ipda. Susarto. [BN1]

Posting Komentar

0 Komentar