Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Pembangunan Gedung PLHUT Dipastikan Rampung Akhir Tahun 2022

Bens Indonesia, Rejang Lebong - Hingga saat ini, Pembangunan Gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah terpadu (PLHUT) Kementerian Agama (Kemenag) Rejang Lebong (RL) yang berlokasi di jalan Sekowati Kecamatan Curup masih terus berlangsung. Teranyar, gedung bertingkat yang dibangun oleh CV. Antariksa senilai Rp.2.530.683.000 sudah mencapai progress fisik 90 persen dan dipastikan akan rampung dikerjakan sebelum akhir tahun anggaran 2022 ini.

Dikonfirmasi, Kepala Kantor Kementrian Agama RL, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I., mengatakan jika pembangunan gedung PLHUT tersebut dilakukan untuk memaksimalkan pelayanan haji kepada Masyarakat Rejang Lebong (RL).

"Saya berharap, pembanguanan gedung tersebut segera selesai dikerjakan. Sehingga dapat secepatnya dimanfaatkan dan memberikan asas manfaat yang positif bagi Masyarakat kita kedepannya," ujarnya.

Sementara itu, Direktur CV. Antariksa, Irwan Zohri, melalui Koordinator Lapangan, Rido, saat ditemui Rabu (2 /11) mengatakan, pihaknya optimis jika pekerjaan akan segera selesai sesuai dengan batas waktu yang tertera di kontrak kerja.

Dilanjutkan Rido, selama pengerjaan berlangsung tidak banyak kendala yang dialami. Hanya saja, terdapat kendala dari cuaca yang kerap hujan saja. "Tidak ada kendala yang berarti Pak. Cuma faktor cuaca yang kurang mendukung saja. Tetapi kami optimis selesai sesuai batas waktu pengerjaan yang telah ditentukan," ujarnya. [Kianu]

Posting Komentar

0 Komentar