“Kegiatan ini juga merupakan spirit baru bagi Pramuka Sumsel yang menjadi wahana penggemblengan bagi pramuka siaga menjadi penggalang pandega dan pada akhirnya menjadi pemimpin bangsa,” kata Herman Deru
Gubernur Sumsel menambahkan, apa yang dilaksanakan saat ini merupakan bagian dari upaya memajukan dan mengembangkan Gerakan Pramuka di Sumsel.
Dalam kesempatan ini, Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, juga mendapat penghargaan Pancawarsa I dari KA Kwarnas Gerakan Pramuka, yang langsung disematkan oleh Gubernur Sumsel, H Herman deru, selaku Kamabida Gerakan Pramuka Sumsel. [Noval/Adv]
0 Komentar