Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Bupati Ogan Ilir Sapa Para Penembak Airsoft Gun FORNAS VI

Bens Indonesia, Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, Sabtu (2/7) pagi, menyapa kontingen menembak airsoft gun yang berkompetisi pada Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VI.

Seperti diketahui, Ogan Ilir mendampingi Palembang dalam menyelenggarakan FORNAS tahun ini.

Saat menyapa para penembak airsoft gun yang main di area KPT Tanjung Senai, Indralaya, Panca mengucapkan selamat datang.

"Selamat datang di Ogan Ilir. Selamat bertanding," ucap Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, kepada Federasi Airsoft Gun Indonesia (Forgasi) dari Kalimantan Timur.

Para penembak yang disapa Panca tampak begitu antusias didatangi Bupati termuda di Sumatera Selatan itu.

"Ogan Ilir cukup dekat dari Palembang. Boleh juga keliling daerah ini," kata Panca yang juga didampingi Ketua KORMI Ogan Ilir, Zaitun Mawardi Yahya.

Sementara menurut Zaitun, cabang airsoft gun melibatkan 132 peserta dari 14 Provinsi pada FORNAS kali ini. "Airsoft gun dimainkan di seputar Gedung Caram selama dua hari. Hari ini dan besok tanggal 3 Juli," kata Zaitun. [Noval]

Posting Komentar

0 Komentar