Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Kapolres Bersama Kajari RL Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi di Curup Timur

Bens Indonesia, Rejang Lebong - Kapolres Rejang Lebong, Akbp. Puji Prayitno, S.Ik., MH., bersama Kajari Rejang lebong, Yadi Rachmad Sunaryadi, SH., MH., didampingi oleh Kadinkes Rejang Lebong meninjau pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Curup Timur yang berada di Desa Talang Ulu Kab. Rejang Lebong pada Rabu (15/12).

Dalam pelaksanaan peninjauan vaksinasi Kapolres Rejang Lebong menyampaikan kepada masyarakat agar selalu menerapkan Protokol Kesehatan dalam kegiatan sehari-hari dan Kapolres menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksinasi merupakan bentuk perlindungan diri kita dari Covid-19.

Selanjutnya setelah melaksanakan peninjauan vaksinasi di Puskesmas Talang ulu, Kapolres Rejang Lebong,Kajari, dan Kadinkes melanjutkan kegiatan pemantauan vaksinasi yang dilaksanakan oleh Tim vaksinasi Polres Rejang Lebong di Kantor Lurah Talang Benih Kec. Curup.

Kasi Humas Polres Rejang Lebong, Iptu. Syahyar, menjelaskan bahawa kegiatan peninjauan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri kepada instansi terkait yang memiliki visi yang sama, yaitu percepatan vaksinasi di Kab. Rejang Lebong.

"Kegiatan vaksinasi ini selain dalam rangka mendukung program Pemerintah, bertujuan membentuk Kekebalan Komunal dan Kelompok serta dalam percepatan terlaksana vaksinasi bagi masyarakat umum," ungkap Kasi Humas. [1]

Posting Komentar

0 Komentar