Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Vaksin Merdeka Polres Rejang Lebong Disambut Antusias Warga

Bens Indonesia, Rejang Lebong - Kegiatan vaksin merdeka yang dilaksanakan jajaran Polres Rejang Lebong disambut dengan antusias warga. 

Ini terlihat dari banyaknya warga yang memanfaatkan program vaksinasi yang dilaksanakan oleh Polres Rejang Lebong.

Kegiatan vaksin merdeka sendiri dilaksanakan pada Sabtu (7/10) di Mapolres Rejang Lebong, kegiatan tersebut juga dilaksanakan di Polsek jajaran.

Kegiatan yang dilaksanakan Sabtu Pagi, dengan Perwira Pengendali, Iptu. Jumipan, SH., MH., yang sehari-harinya menjabat sebagai Kasubag Hukum Polres Rejang Lebong bersama Iptu. Denyfita Mochtar, SmTrk., dengan vaksinator, Briptu. Rike Yusmintarsih, A.Md, Kep., dr. Selvi Sulistianingsih, Nova Rita S.Str.Keb, dan petugas lainnya Linda Puspita, A.Md, Kep., Briptu. Danivito, dan Briptu. Violita Ajeng.

Kapolres Rejang Lebong, Akbp. Puji Prayitno, S.Ik., MH., menjelaskan bahwa kegiatan Serbuan Vaksinasi Merdeka Polri 2021 dilaksanakan secara serentak Polres Rejang Lebong dan Polsek jajaran.

Untuk peserta vaksin terlebih dahulu dilakukan screening, cek suhu dan tensi darah, selanjutnya dilakukan vaksinasi dan observasi selama 15 menit setelah disuntikkan Vaksin.

"Kegiatan ini kita laksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat untuk mencegah penularan Covid-19," terang Kapolres.

Selain itu, menurut Kapolres, serbuan vaksinasi merdeka 2021 di Polres Rejang Lebong mengutamakan dosis 2 dan melaksanakan vaksinasi dosis 1 untuk masyarakat Kabupaten Rejang Lebong. 

Total dosis vaksin yang disiapkan Polres Rejang Lebong sebanyak 1.360 dosis.

"Selain melaksanakan vaksinasi, kami juga membagikan masker sebanyak 1000 lembar, bendera merah putih 200 lembar untuk mendukung program Pemerintah dalam melakukan pengibaran bendera merah putih serentak dari tanggal 1 - 31 Agustus 2021 dan pembagian nasi kotak  sebanyak 100 kotak untuk masyarakat peserta vaksin," tambah Kapolres. [1]

Posting Komentar

0 Komentar