Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Belanja Online, Pesan Lem Kaca Retak yang Datang Lem Cina

Bens Indonesia, Palembang - Salah seorang pengguna sosial media Facebook, bernama Acik sempat menjadi buah bibir netizen beberapa hari terakhir.

Pasalnya, pria yang merupakan warga Sebrang Ulu 1 Kota Palembang Sumatera Selatan ini, merasa telah tertipu dari aktivitas belanja produk melalui jejaring media sosial.

Acik mengaku, mulanya melakukan pemesanan Lem Kaca retak dengan merk Window Glass Repair Kit sebanyak 3 pcs seharga Rp325 ribu yang dibayarkan melalui sistem Cash On Delivery (COD).

Setelah beberapa hari menunggu, barang pesanan pun tiba dirumahnya yang diantarkan oleh salah seorang kurir jasa pengiriman. 

"Pas barang nyampe, aku minta si abang kurirnya nunggu sambil aku cek barang. Tapi si abangnya gak mau menunggu, karena takutnya disuruh ganti kalau tidak sesuai pesanan, apalagi sistem COD," terang Acik.

Benar saja, setelah paket pesanan dibuka yang tiba bukannya Lem Kaca Retak merk Window Glass Repair Kit, tapi sejenis lem china merk Dextone.

"Aku sudah coba menghubungi pihak penjual untuk mengajukan komplain. Tapi whatsapp saya di block, dan akun media sosial aku pun di block oleh si penjual," ujarnya.

Ia pun telah berupaya menggunakan akun media sosial temannya untuk menghubungi si penjual karena akun pribadinya tak lagi bisa menghubungi si penjual. Hingga akhirnya Acik dapat berkomunikasi dengan si penjual, dan menyampaikan komplain atas barang yang diterimanya.

"Aku pinjam HP teman, supaya bisa menghubungi si penjual. Setelah bisa berkomunikasi dengan si penjual, dia menyampaikan berbagai alasan, dan berjanji akan meretur barang yang telah dikirimkan, dan menggantinya dengan barang sesuai pesanan. Sekarang sudah 3 bulan dari barang diterima, dan belum diretur oleh si penjual," tegasnya.

Acik berharap, kejadian serupa tidak dialami pula oleh para pengguna media sosial yang kerap berbelanja secara daring.

"Belanjalah ditempat-tempat yang berada di sekitar Kota kamu, karena kamu dapat lebih memastikan kondisi barang yang akan kamu beli. Apabila kamu melakukan pemesanan ke penjual yang berada jauh dari tempat tinggal atau diluar daerah, kamu tidak akan tahu seperti apa kondisi barang yang akan kamu pesan. Kemudian, apabila memang lokasi penjual berada jauh dari tempat tinggal kamu, gunakanlah aplikasi jual beli yang terpercaya, dan jangan lupa saat membuka barang pesanan harus divideokan sebagai bukti riil mengenai kondisi produk yang kita terima," pesannya. [Noval]

Posting Komentar

0 Komentar