Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Tak Lama Lagi, Alphard Tipe Q Bakal Terparkir di Rumah Dinas Bupati RL

Bens Indonesia, Rejang Lebong - Setelah menarik perhatian publik terkait rencana Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, melalui Bagian Administrasi Umum Setdakab RL, yang bakal membeli dua unit Mobil Dinas baru senilai Rp3,88 miliar ditengah situasi pandemi.

Bens Indonesia berhasil menggali informasi lebih jauh terkait rencana pengadaan mobil dinas baru tersebut, melalui Kepala Bagian Administrasi Umum Setdakab Rejang Lebong, Yudi Irawan, Selasa (20/4).

Kabag Adm Umum Setdakab RL, Yudi Irawan
Sebagai Bentuk Penghargaan, Mantan Bupati RL Terima Land Cruiser tahun 2017

Sebelumnya Pemkab Rejang Lebong memiliki 2 unit mobil jenis Land Cruiser tahun 2017 dan 2014. Karena Mantan Bupati RL memilih unit 2017 sebagai bentuk penghargaan atas pengabdiannya sebagai Bupati Rejang Lebong. Menyebabkan kendaraan operasional untuk tamu berkurang, dan terpaksa harus dilakukan pengadaan mobil dinas yang baru.

"Sebagai bentuk penghargaan, beliau memilih LC tahun 2017. Oleh karena itu, kendaraan operasional untuk tamu kurang. Terpaksa, harus dibelikan kendaraan operasional yang baru untuk tamu," terang Yudi.

Pengadaan Mobnas Melalui Pergeseran Anggaran APBD 2021

Pasca kekurangan kendaraan operasional tersebut, Pemkab Rejang Lebong berupaya melakukan pengadaan unit kendaraan baru. Namun, karena memang tidak pernah masuk dalam pembahasan APBD 2021, maka dilakukan pergeseran anggaran di APBD 2021 untuk membeli kendaraan operasional baru untuk tamu tersebut.

"Memang tidak masuk dalam APBD 2021. Namun karena kondisi itu tadi, terpaksa kita melakukan pengadaan melalui pergeseran anggaran di APBD 2021," terang Yudi.

Rencana Awal Pembelian Land Cruiser Baru

Mengingat unit kendaraan untuk operasional penjemputan tamu berupa Land Cruiser, Bagian umum Setdakab RL berencana menggantinya dengan jenis serupa.

"Awalnya mau membeli LC lagi. Karena pada tahun 2021 mobil jenis Land Cruiser baru akan tersedia dipenghujung tahun 2021. Namun, kalau pengadaan di penghujung tahun, harga unit LC akan lebih mahal, sementara anggaran kita hanya segitu. Jadi, kita batal membeli LC dan memilih unit kendaraan lain sesuai dengan kemampuan anggaran yang ada, sehingga dipilihlah mobil jenis Alphard tipe Q," jelas Yudi.

Mobil Akan Standby di Rumah Dinas Bupati Untuk Operasional Tamu

Dalam waktu dekat, mobil dinas jenis Alphard tipe q, bakal segera terparkir di Rumah Dinas Bupati Rejang Lebong, karena saat ini paket pengadaan mobil dinas tersebut sudah mulai memasuki tahapan lelang.

"Secepatnya mobil itu bakal ada. Karena saat ini kan item pengadaan mobnas sudah mulai tayang. Setelah mobil baru itu ada, barulah kami lakukan serah terimakan unit LC tahun 2017 ke Mantan Bupati RL sebagai bentuk penghargaan," pungkasnya. [BN1]

Posting Komentar

0 Komentar